RANCANG BANGUN ROBOT PEMOTONG RUMPUT OTOMATIS MENGGUNAKAN WIRELESS KONTROLER MODUL ESP32-CAM BERBASIS INTERNET of THINGS (IoT)
Abstract
Teknologi robotika dewasa ini telah mengalami perkembangan yang pesat. Perkembangan teknologi robotika ini dapat membantu pekerjaan manusia. Salah satu pekerjaan manusia yang dapat dibantu oleh robot adalah memotong rumput. Pada penelitian yang dilakukan oleh Fajar Rinto Hadi Putra, Tri Kuntoro Priyambodo dan Jecky Yusakh Akay tentang robot dapat dikontrol pada jarak optimal tidak lebih dari 7,2 meter dan kecepatan mata pisau pemotong rumput tidak dapat dikontrol, sehingga baterai menjadi boros. Tujuan dari penelitian ini ialah merancang sebuah prototype robot pemotong rumput menggunakan wireless kontroler modul ESP32-CAM berbasis IoT dan actuator pemotong rumput dapat dikontrol melalui web browser. Pengujian dilakukan dengan menggunakan ESP32-CAM sebagai mikrokontroler, modul kamera OV2640 sebagai monitoring area rumput yang akan dipotong, modul wifi ESP32 sebagai koneksi antara robot dengan perangkat kontroler robot, dan motor brushless sebagai penggerak mata pisau pemotong rumput. Penggunaan motor brushless ini dapat dikontrol kecepatannya menggunakan modul ESC30A, sehingga dapat menghemat penggunaan daya baterai. Hasil kontroler robot dapat diakses dengan menggunakan ip address yang didapatkan dari acces point yang terhubung pada modul ESP32 CAM. Ip address dapat diakses melalui web browser pada perangkat laptop atau smartphone sehingga robot dapat dikontrol dengan jarak jauh. Berdasarkan hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa robot pemotong rumput dapat memotong rumput dengan kontroler wifi dengan jarak kontrol 50 meter. Penggunaan motor brushless pada mata pisau pemotong rumput dapat kontrol kecepatan putaran aktuatornya, sehingga dapat menghemat penggunaan baterai sebesar 0,16V permenit dengan kecepatan maximal.
Full Text:
PDFReferences
F. R. Hadiputra and T. K. Priyambodo, “Purwarupa Pengendalian Jarak Jauh Pada Mobile Robot Berbasis Web Melalui Jaringan Wireless TCP/IP,” IJEIS (Indonesian J. Electron. Instrum. Syst., vol. 6, no. 1, p. 105, 2016, doi: 10.22146/ijeis.15247.
J. Y. Akay, J. O. Wuwung, B. . A. Sugiarso, and A. S. M. Lumenta, “Rancang Bangun Alat Pemotong Rumput Otomatis,” E-Journal Tek. Elektro Dan Komput., pp. 1–6, 2013.
A. Yusup, M. Arkanuddin, and T. Sutikno, “Perancangan Model Alat Pemotong Rumput Otomatis Berbasis Mikrokontroler AT89C51,” J. Ilm. Tek. Elektro Komput. dan Inform., vol. 1, no. 1, pp. 21–32, 2015.
D. Aryani, M. Wahyudin, and M. Fazri, “PROTOTYPE ROBOT CERDAS PEMOTONG RUMPUT BERBASIS RASPBERRY Pi B + MENGGUNAKAN WEB BROWSER,” Cerita, vol. 1, no. 1, pp. 1–10, 2015.
R. Herdiansyah, “Rancangan Bangun Robot Pemotong Rumput Otomatis Berbasis Arduino Menggunakan Wireless Controller Dan Solar Cell,” spinformatika170012, no. 6, pp. 67–72, 2017.
P. Harahap and M. Schmidt, “Perancangan Alat Pemotong Rumput Otomatis Berbasis Arduino Uno Memakai Joystick,” Semin. Nas. Tek. Elektro, pp. 181–184, 2018.
A. Choudhry, “How to use ESP32 Camera Module for Video Streaming and Face Recognition,” 4 november, 2019. [Online]. Available: https://circuitdigest.com/microcontroller-projects/how-to-use-esp32-camera-module-for-video-streaming-and-face-recognition.
A. Nurdianto, D. Notosudjono, and H. Soebagia, “Rancang bangun sistem peringatan dini banjir (early warning system) terintegrasi internet of things,” J. Online Mhs. Bid. Tek. Elektro, vol. 01, pp. 1–10, 2018.
Y. D. Widiarto, M. E. I. Najoan, M. D. Putro, and J. T. Elektro-ft, “Sistem Penggerak Robot Beroda Vacuum Cleaner Berbasis Mini Computer Raspberry Pi,” E-Journal Tek. Elektro Dan Komput., vol. 7, no. 1, pp. 25–32, 2018, doi: 10.35793/jtek.7.1.2018.19140.
N. M. A. S. and D. Mulyana, “Pengaturan Kecepatan Motor Brushless DC(Direct Current) Menggunakan Cuk Converter,” J. Tek. Elektro dan Komput. TRIAC, vol. 6, no. 2, 2019, doi: 10.21107/triac.v6i2.5990.
M. Syamsudin, “Perancangan Dan Pembuatan Aerosonde Berbasis Multirotor ( Quadqopter ) Design And Manufacture Aerosonde BASED On Multirotor ( Quadqopter ),” J. Meteorol. Klimatologi dan Instrumentasi, 2015.
N. Nugroho and S. Agustina, “Perancangan Setting Rele Proteksi Arus Lebih Pada Motor Listrik Industri,” Peranc. Setting Rele Prot. Arus Lebih Pada Mot. List. Ind., vol. 15, no. 1, pp. 40–46, 2013, doi: 10.12777/transmisi.15.1.40-46.
T. A. S, S. Widodo, and M. Kom, “Pengendalian Robot Mobile Berbasis Web Dan Internet Protocol Melalui Jaringan Wifi,” J. TELE, vol. 13, pp. 1–8, 2015.
S. J. Sokop, D. J. Mamahit, M. Eng, and S. R. U. A. Sompie, “Trainer Periferal Antarmuka Berbasis Mikrokontroler Arduino Uno,” E-Journal Tek. Elektro Dan Komput., vol. 5, no. 3, pp. 13–23, 2016, doi: 10.35793/jtek.5.3.2016.11999.
W. Caesar, “PEMILIHAN KOMPONEN ELEKTRONIK (MOTOR, BATERAI, ESC) PESAWAT AEROMODELLING,” 2016. [Online].Available: http://aeroengineering.co.id/2016/02/pemilihan-komponen-elektronik-motor-baterai-esc-pesawat-aeromodelling/.
DOI: https://doi.org/10.33365/jti.v15i1.675
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2021 azis isrofi, Shoffin Nahwa Utama, Oddy Virgantara Putra
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
JURNAL TEKNOINFO
Published by Universitas Teknokrat Indonesia
Organized by Prodi S1 Informatika FTIK Universitas Teknokrat Indonesia
W: http://ejurnal.teknokrat.ac.id/index.php/teknoinfo/index
E : teknoinfo@teknokrat.ac.id.
Jl. Zainal Abidin Pagaralam, No.9-11, Labuhan Ratu, Bandarlampung
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Jumlah Pengunjung : View Teknoinfo StatsCounter