Media Pembelajaran Menggunakan Video Atraktif pada Materi Garis Singgung Lingkaran
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah membantu siswa dalam proses belajar materi garis singgung lingkaran melalui video atraktif. Di era sekarang, teknologi baru yang terus berkembang tentunya dapat mempermudah seseorang dalam mendapatkan informasi. Anshor mengemukakan bahwa kemajuan teknologi di era sekarang dapat membawa pengaruh besar di bidang pendidikan bagi guru maupun siswa. Penulis melakukan penelitian pengembangan media pembelajaran pada materi lingkaran subbab garis singgung lingkaran yang diharapkan dapat membantu siswa dalam proses belajar. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D). Penulis melakukan pengembangan media pembelajaran menggunakan Microsoft PowerPoint untuk desain slide, animasi, dan transisi yang kemudian dijadikan sebuah video serta Windows Movie Maker version 12 untuk pemasukkan suara. Hasil penelitian ini adalah sebuah produk berupa video pembelajaran tentang konsep garis singgung lingkaran menggunakan Micosoft PowerPoint dan Windows Movie Maker version 12 yang telah diuji pada 5 siswa SMP kelas VIII. Berdasarkan pernyataan kelima siswa tersebut, materi yang disampaikan dalam video dapat dipahami dan membuat siswa tertarik dengan video pembelajaran.
Full Text:
PDFReferences
Ahmar, A. S. & Rahman, A. 2017. Development of Teaching Material using an Android. Global Journal of Engineering Education, 19(1):72-76
Anshor, Sokhibul. 2015. Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Video Terhadap Aktivitas Dan Hasil Belajar Geografi.
Niess, M. L. & Walker, J. M. 2010. Guest editorial: Digital videos as tools for learning mathematics. Contemporary Issues in Technology and Teacher Education, 10(1), 100-105.
Rikanah, Dewi dan Winarso, Widodo. 2016. Penguasaan Konsep Lingkaran Terhadap Kemampuan Spasial Matematika Siswa Pokok Bahasan Bangun Ruang Sisi Lengkung Kelas VIII SMP Negeri 1 Kota Cirebon. Jurnal Pendidikan Matematika, Volume 10, Nomor 1, Januari 2016.
Riyanto, Theo . 2003. Pendidikan dan Pembelajaran Atraktif. Artikel tidak diterbitkan.
Sholikhah, O. H., Budiyono, & Saputro, D. R. S. 2014. Eksperimentasi Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation (GI) dan Numbered Heads Together (NHT) pada Materi Garis Singgung Lingkaran Ditinjau dari Kecerdasan Majemuk Siswa Kelas VIII SMP Negeri se-Kota Madiun Tahun Ajaran 2013/2014. Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika, 2(7), 727-739.
Soejono. 1984. Diagnostis Kesulitan Belajar dan Pengajaran Remedial Matematika. Jakarta: P2LPTK.
Sowanto. 2018. Bahan Ajar pada Materi Garis Singgung Lingkaran dengan Pendekatan Saintifik untuk Siswa SMP. KALAMATIKA Jurnal Pendidikan Matematika Volume 3, Nomor 1, April 2018.
Turmudi. 2010. Pembelajaran Matematika: Kini dan Kecenderungan Masa Mendatang. Bandung: FPMIPA UPI.
Yunus, M., Suyitno, H., & Waluya, S. B. 2013. Pembelajaran TSTS Berbasis Kontruktivisme Berbantuan CD Pembelajaran untuk Menumbuhkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa. Unnes Journal of Mathematics Education Research, 2(1), 164-169.
DOI: https://doi.org/10.33365/jm.v2i1.568
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Articles in Jurnal Mathema are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License